Ternate (1/6/2018),Dandim 1501/Ternate Letkol Kav Bambang Sugiyarta, S.H,M.M,M.Tr (han) bersama Forkompinda Kota Ternate melaksanakan Safari Ramadhan 1439 H dengan melakukan Tarawih keliling di Masjid Hidayatul Muntaha Kelurahan Tarau Kecamatan Ternate Utara, Kota Ternate.
Kegiatan tersebut yang diikuti juga oleh Danramil 01/Kota Ternate Kapt Inf Sentot Teguh Hartanto beserta anggota Koramil Kota , Kapolsek Ternate Utara, Camat Ternate Utara, Imam Masjid, Hakim Sara, Lurah Tarau, Tomas, Toga, Toda serta masyarakat Kelurahan Tarau.
Kegiatan didahului dengan sholat isya dilanjutkan dengan sholat tarawih berjamaah. Dalam kesempatannya Lurah Tarau Muhammad Rizal Tomagola menyampaikan ucapan terimakasih kepada BadanTamir Masjid dan Dandim 1501/Ternate beserta Forkompinda Kota Ternate atas terselenggaranya acara ini. Safari Ramadhan di Kelurahan Tarau ini merupakan acara yang pertama kali dilaksanakan di tahun 2018, mudah-mudahan situasi di bulan Ramadhan di wilayah Kelurahan Tarau aman, damai serta kondusif,” ujar M.Rizal Tomagola
Selesai melaksanakan sholat tarawih Dandim 1501/Ternate memberikan Tausyiah, beliau menyampaikan dan menghimbau serta mengajak kepada masyarakat khususnya Kel. Tarau agar selalu menjaga kebersihan , meningkatkan persatuan dan kesatuan dikalangan masyarakat, disamping itu dalam rangka Pilkada Gubernur Maluku Utara agar semua pihak tetap menjaga keamanan pada saat kegiatan berlangsung jangan sampai terkotak-kotak dan dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab.
Di bulan suci ramadhan ini merupakan bulan pembakaran dosa-dosa yang kita perbuat, untuk itu kita manfaatkan bulan suci ramadhan ini dengan sebaik baiknya. Kita mulyakan bulan suci ramadhan ini dan kita isi dengan sholat tarawih berjamaah, tadarus dengan membaca ayat-ayat suci Al Quran dan melakukan amalan-amalan yang baik lainnya,” ujar Dandim ( JK-1501)